Hukum & Kriminal
Pengemudi Asal Tulungagung Tabrak Dua Motor di Kota Malang hingga Akibatkan Seorang Korban Meninggal
Memontum Kota Malang – Mobil Honda Mobilio Nopol AG-1789-TX, yang dikemudikan oleh Reza Ramadhan (40), warga Jalan Mayjen Sungkono, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung, mengalami kecelakaan di Jalan Arif Margono, Kelurahan Kasin, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Minggu (12/03/2023) siang. Mobil tersebut, terguling usai menabrak Motor Yamaha R15 Nopol AE-5404-HB yang dikendarai M Bahanan (25), warga Jalan Arif Rahman Hakim, Kecamatan Klojen, Kota Malang dan Motor Honda Beat Nopol N 5308 AAZ, yang dikemudikan Amik Setyowati (50), warga Jl S Supriadi, Gang II A, Kecamatan Sukun, Kota Malang, yang saat itu berada di pinggir jalan.
Akibat kejadian itu, seorang pemotor yakni Amik, meninggal dunia di lokasi kejadian dengan kondisi luka parah di kepala.
Diperoleh informasi, bahwa sebelum kejadian, Mobil Honda Mobilio yang dikemudikan Reza, melaju dari arah selatan ke utara. “Diduga karena kelalaianya saat mengemudikan kendaraan, mobil itu oleng ke kiri,” ujar Kasubnit Laka Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Ipda Isrofi.
Baca juga :
- Ajak Warga Bijak dalam Pinjaman Online, Kemenkominfo Gelar Diskusi Digital di Kalidawir Tulungagung
- Bahas Tips dan Trik Cek Berita Palsu, Kemenkominfo Gelar Diskusi Kuring di Acara Tenggur Expo Tulungagung
- Tabrakan Dua Perahu di Pantai Gladak Tulungagung, Empat Korban Ditemukan Meninggal
- Kemenkominfo Bahas Tantangan Transformasi Digital bagi Kemajuan Perekonomian di Balai Desa Pojok
- Gelar Diskusi di Masjid Baiturrohim Tulungagung, Kemenkominfo Ajak Promosikan Komunitasmu via Medsos
Mobil tersebut, tambahnya, kemudian meluncur ke arah kiri menabrak M Bahanan yang sedang duduk di atas sepeda Motor Yamaha R15. Mobil terus meluncur dan kemudian menabrak Motor Honda Beat yang dikendarai Amik. Saat itu, Amik dan Am (11), cucu perempuannya, sedang berhenti di pinggir jalan untuk membeli bensin eceran. Usai menabrak 2 motor tersebut, Mobil Mobilio tersebut terguling.
“Pengendara motor Honda Beat mengalami luka-luka dan meninggal dunia di tempat kejadian. Sedangkan pengendara sepeda Motor Yamaha R15 mengalami luka-luka di rawat di RSSA Kota Malang,” tambahnya.
Sedangkan untuk AM, cucu Amik, tidak alami luka karena saat kejadian sedang membayar bensin eceran. Untuk pengemudi Mobilio, berhasil dievakuasi dan tidak mengalami luka. Untuk kasus Laka Lantas ini, masih dalam penanganan Unit Gakkum Sat Lantas Polresta Malang Kota. (gie)
- Hukum & Kriminal5 tahun
Program DAK Renovasi Pembangunan Kelas Sekolah Dasar Diduga Bermasalah
- Pemerintahan4 tahun
Pembersihan Bekas Pengerjaan Mulai Dilakukan
- Pemerintahan4 tahun
Kerja Nyata TNI yang Tanpa Batas
- Berita4 tahun
Mengukir Karya dengan Prestasi
- Berita4 tahun
Bangun MCK RTLH Dengan Guyub Rukun
- Berita4 tahun
Lincah dan Trengginas Wujud Tukang Profesional
- Berita4 tahun
Warga Harus Jaga Keseimbangan Alam
- Berita4 tahun
Silaturohmi dalam Kebersamaan Jadi Idaman